Wednesday 21 April 2010

Benarkah Rasulullah SAW Sukses Dalam Bisnisnya?

Saat ini saya bersama rekan-rekan sedang mengerjakan proyek pembuatan e-learning untuk Telkom Indonesia.
Berikut screenshot dari content e-learning tersebut :




























Pembuatan content tersebut menggunakan Software Adobe Flash CS3 dan CS4. Proses diawali dari storyboard yang ada, kemudian diterjemahkan kedalam bentuk animasi interaktif.

Waktu pembuatan cukup agak lama dikarenakan kesibukan dari kami masing-masing. Namun sebenarnya apabila dikerjakan dengan fokus tanpa ada gangguan mungkin bisa diselesaikan dalam waktu 14 hari kalender.

Pengalaman berharga buat kami karena proyek ini kami kerjakan ditengah kesibukan kami yang lain. Namun kami harus selesaikan dengan sebaik mungkin untuk menjaga kepercayaan client kami. Karena dengan kepercayaan dari client lah, maka akan terbuka peluang-peluang lainnya.

Rasulullah SAW adalah seorang pebisnis sukses. Kesuksesan beliau tidak terlepas dari kepercayaan yang diberikan kepada beliau dari penduduk Quraisy. Sehingga beliau diberi gelar "Al Amin" yang artinya orang yang dapat dipercaya. Dipercaya dalam segala hal.

Kebalikannya dari itu adalah tidak amanah. Tidak bisa dipercaya. Sehingga bagaimana mungkin berbisnis dengan orang yang tidak bisa dipercaya? Kita akan terus menerus merasa khawatir apabila berbisnis dengan orang yang tidak bisa dipercaya. Bahkan sebisa mungkin kita akan menghindari orang yang tidak bisa dipercaya ini. Dan masuk daftar "Black List" kita.

Mari kita raih kesuksesan kita dengan menjadi orang yang amanah, dan bisa dipercaya oleh orang lain...

Yaa Rabbana, karuniakanlah kepada kami sifat amanah dan dapat dipercaya pada diri kami, sehingga kami dapat menjemput rizqi-Mu... aamiin...

1 comment:

Anonymous said...

Live Roulette | Play Live Roulette Online Free at LuckyClub.live
Live Roulette is the traditional roulette wheel that you can luckyclub play in your browser, where you can play and win real money.